• SMP NEGERI 9 YOGYAKARTA
  • Kami Datang Untuk Berprestasi

Spelanta Sukses Pemilihan OSIS Virtual (Pemilov) 2021

 

Pandemi tidak menjadi alasan SMPN 9 Yogyakarta untuk tetap melaksanakan masa-masa demokrasi. Demokrasi di sekolah diimplementasikan dengan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS periode 2021/2022. Kegiatan berlangsung dengan beberapa agenda, diantaranya adalah pendaftaran calon dan sekbid, wawancara sekbid, masa-masa kampanye, debat caketos dan cawaketos, sampai puncak acaranya adalah pemilihan OSIS secara virtual yaitu pada tanggal 23 Desember 2021.

Tahun ini didapatkan 4 kandidat calon ketua OSIS dari kelas VIII dan 6 kandidat calon wakil ketua OSIS dari kelas VII. Masa kampanye pun dilaksanakan secara vitual melalui kanal Youtube sekolah dan instagram OSIS SMPN 9 Yogyakarta. Partisipasi dari seluruh warga sekolah sangatlah tinggi. Kampanye dilaksanakan dalam 4 hari oleh masing-masing kandidat.

Debat caketos dan cawaketos dilaksanakan dengan 2 media, yaitu secara luring di sekolah dan disiarkan juga secara daring melalui kanal youtube sekolah. Debat secara luring dihadiri oleh masing-masing perwakilan kelas (2 orang) kelas 7-9, bapak ibu guru, dan beberapa pengurus OSIS periode 2020/2021. Acara berlangsung kondusif dan lancar. Seluruh kandidat mengungkapkan argumennya dari pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan oleh ketua OSIS lama (Santiaji), perwakilan bapak/ibu guru, perwakilan kelas, netizen terpilih yang telah memberikan pertanyaan melalui media sosial, dan waka kesiswaan (Bapak Sumarjo).

Kamis, 23 Desember 2021 merupakan puncak demokrasi sekolah di mana seluruh warga sekolah termasuk guru dan karyawan ikut memberikan hak suara kepada kandidat ketua dan wakil ketua OSIS periode 2021/2022. Pengumpulan suara pun dilakukan secara virtual melalui google form sampai pukul 13.00 WIB. Hasil pengumpulan suara mendapatkan ketua dan wakil ketua OSIS kepengurusan baru, yaitu Kayyisa Dania Zamzani (8E) sebagai ketua OSIS dan Arsya Aliffathar Budiyaksa (7B). Selamat kepada ketua dan wakil ketua OSIS yang baru, semoga amanah!

 

Salam Demokrasi!

 

-dnr-

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SMP Negeri 9 Yogyakarta Laksanakan TPM TKA & TKAD - Wujud Kesiapan Siswa Kelas IX Menuju AKM 2025

Mulai Selasa hingga Jumat, 28–31 Oktober 2025, SMP Negeri 9 Yogyakarta melaksanakan kegiatan Tes Pendalaman Materi (TPM) untuk Tes Kemampuan Akademik (TKA) dan Tes Kemampuan Akade

31/10/2025 09:47 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 180 kali
Mas Jos - Siswa SMP N 9 Yogyakarta Jadi Generasi Peduli Lingkungan bersama “Mas Jos”!

Pada Rabu, 29 Oktober 2025, SMP Negeri 9 Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan Mas Jos (Manajemen Sampah Joss) sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap lingkungan dan upaya membangun bud

30/10/2025 08:32 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 97 kali
Semangat Sumpah Pemuda Siswa-Siswi SMP Negeri 9 Yogyakarta 2025

Pada Selasa, 28 Oktober 2025, keluarga besar SMP Negeri 9 Yogyakarta melaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 di lapangan sekolah dengan penuh semangat dan rasa nasional

28/10/2025 10:41 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 114 kali
Belajar Menjadi Tamu Allah - Siswa SMP N 9 Yogyakarta Laksanakan Manasik Haji di Qolbu Boyolali

Pada Kamis, 9 Oktober 2025, seluruh siswa SMP Negeri 9 Yogyakarta mengikuti kegiatan Manasik Haji yang diselenggarakan di Qolbu Boyolali, sebuah tempat edukatif yang dirancang khusus un

16/10/2025 08:08 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 166 kali
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H di SMP N 9 Yogyakarta: Momen Inspiratif untuk Meneladani Akhlak Rasulullah

Pada Kamis, 11 September 2025, SMP Negeri 9 Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H dengan penuh semangat dan kebersamaan. Acara ini dibuka secar

15/09/2025 11:14 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 314 kali
Penjelajahan Warisan Budaya - Kunjungan Edukatif Lintas Mapel Kelas VII SMP Negeri 9 Yogyakarta ke Museum Sonobudoyo & Kraton Yogyakarta

Selasa, 12 Agustus 2025 menjadi hari penuh makna bagi siswa-siswi Kelas VII SMP Negeri 9 Yogyakarta. Dalam rangka pembelajaran luar kelas, mereka mengunjungi dua destinasi budaya ikonik

12/08/2025 18:53 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 595 kali
DamkarMat Goes to School - SMP Negeri 9 Yogyakarta

  Jumat pagi, 8 Agustus 2025, halaman SMP Negeri 9 Yogyakarta dipenuhi semangat dan antusiasme para siswa. Mulai pukul 08.00 hingga 11.00 WIB, kegiatan DamkarMat Goes to School ya

08/08/2025 10:56 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 1037 kali
SMP Negeri 9 Yogyakarta Sambut Siswa dan Orang Tua Baru dalam Pembekalan Pra-MPLS dan Sosialisasi Program Sekolah

  Yogyakarta, 11 Juli 2025 — SMP Negeri 9 Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Pra Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (Pra-MPLS) bagi siswa baru kelas VII Tahun A

11/07/2025 12:59 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 684 kali
SPMB 2025 Kota Yogyakarta - SMP Negeri 9 Yogyakarta Sambut Generasi Emas Penerus Bangsa

SPMB SMP Kota Yogyakarta 2025/2026 di SMP Negeri 9 Yogyakarta Proses Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) Kota Yogyakarta telah berlangsu

02/07/2025 12:43 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 583 kali
Kunjungan Museum OSIS SMPN 9 Yogyakarta - Belajar Sejarah dan Sains di Jantung Kota Yogyakarta

  Pada hari Selasa, 24 Juni 2025, OSIS SMP Negeri 9 Yogyakarta melaksanakan kegiatan Kunjungan Museum yang penuh edukasi dan antusiasme. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Bidang S

02/07/2025 08:44 - Oleh SMP Negeri 9 Yogyakarta - Dilihat 451 kali